Info PMB Politeknik Negeri Banyuwangi

Posted on

Memilih studi kanjutan setelah SMA dan SMK haruslah tepat sesuai dengan bakat dan minat. Salah satu pilihan tepat yang bisa kamu ambil adalah dengan memilih Politeknik Negeri Banyuwangi yang merupakan salah satu Politeknik Negeri terbaik di Indonesia. Berikut beberapa info PMB Politeknik Banyuwangi untuk kamu yang berminat bergabung di dalamnya.

Info ini juga bisa kamu jadikan sebagai referensi dan juga pertimbangan apakah Poliwangi ini bisa menjadi pilihan untuk kamu belajar di tingkat pendidikan yang lebih tinggi.

  1. Memiliki Dua Program

Politeknik Negeri Banyuwangi memiliki dua program yakni Program D3 dan juga Program D4. Tentunya untuk kamu yang ingin kuliah dengan waktu yang lebih singkat bisa mengambil program D3 agar dapat lebih cepat kerja. Dua program Diploma ini tidak kalah baik lho ketimbang program Sarjana. Kamu bisa cari tahu lebih lanjut perbedaannya.

  1. Memiliki 7 Program Studi

Selain memiliki dua program yakni D3 dan D4, PMB Politeknik Banyuwangi juga memiliki 6 jurusan atau program studi yakni sebagai berikut. Untuk D3 ada Program Studi Teknik Sipil, Teknik Mesin dan Teknik Informatika. Sedangkan untuk Program D4 nya ada Program Studi Manajemen Bisnis Pariwisata, Teknologi Pengolahan Hasil Ternak, Agribisnis dan Teknik Manufaktur Kapal.

  1. Memiliki 4 Jalur Pendaftaran

Sebagai salah satu Politeknik Negeri Terbaik di tanah air, Poliwangi menyediakan 4 jalur pendaftaran untuk PMB Politeknik. Keempat jalur tersebut adalah jalur SNMPN, SPMBN, Jalur Mandiri dan KIP-Kuliah. Kamu bisa memilih salah satu dari keempat jalur tersebut sesuai dengan minat dan tingkat perekonomian.

Untuk informasi lebih lengkapnya mulai dari tanggal pendaftaran hingga pengumumannya, kamu bisa mengunjungi situs berikut https://poliwangi.ac.id/jalur-masuk/. Dalam situs tersebut juga dijelaskan mengenai daya tampung untuk setiap program studinya. Jadi kamu bisa mempertimbangkan untuk segera mendaftar.

Itulah informasi mengenai info PMB Politeknik Negeri Banyuwangi yang semoga bisa bermanfaat. Mengingat Politeknik Negeri Banyuwangi adalah salah satu Politeknik Negeri terbaik di tanah air, jangan sampai kamu melewatkan kesempatan untuk mengembangkan diri di sini.